SD Islam Terbaik | SD Luqman Al Hakim Surabaya | SD Islam di Surabaya | Sekolah Favorit di Surabaya | SD Favorit di Surabaya
Rubrik : Khabar Sekolah
Muhammad Azka Khalfany, Juara 2 Surabaya Archery Competition 2018 Perpani Kota Surabaya
2018-10-24 - by : admin


 


Integral.sch.id - The Prophet Muhammad (Peace Be Upon Him) Said, "Teach Your Children Swimming, Archery and Horse Riding". (Al Hadist)



Kader peradaban Islam SD Luqman Al-Hakim Surabaya kembali menorehkan prestasi. Kali ini dalam kejuaraan tingkat kota Surabaya yakni Surabaya Archery Competition 2018.

Muhammad Azka Khalfany kelas 3D berhasil menjadi juara 2. Berlaga di lapangan panahan KONI Surabaya, Azka berhasil mengalahkan puluhan peserta dari club panahan se-Kota Surabaya dan beberapa kota kabupaten di Jawa Timur. Azka turun di kelas Standard Bow, kategori putra usia sekolah dasar.

Agenda kejuaraan tahunan ini diselenggarakan oleh Pengcab Perpani kota Surabaya, memperebutkan Piala KONI kota Surabaya. Tahun ini dilaksanakan pada bulan Oktober, tepatnya Ahad, 21 Oktober 2018.

Sejak 3 tahun yang lalu, SD Luqman Al-Hakim melakukan pembinaan terhadap siswa berbakat bidang panahan. Melalui wadah "Luqman Al-Hakim Archery" siswa diasah kemampuannya dalam membidik papan sasaran.


 




Alhamdulillah, 2 tahun terakhir pembinaan ini mulai menuai hasil. Mulai dari kejuaraan Madani Archery Competition 2017, Lomba Panahan Jambore Pandu Hidayatullah Nasional 2017, Surabaya Archery Competition Stage One 2017, Pekan Olahraga (POR) SD 2017 tingkat Jawa Timur, hingga yang terakhir National Outdoor Archery Competition 2018 Tingkat Nasional di kampus ITB Bandung.

Pembinaan yang dilakukan selain bertujuan untuk mengasah bakat siswa juga didasari oleh anjuran Sang Teladan terbaik umat manusia, baginda Rasulullah Muhammad Saw. Beliau menganjurkan agar mengajari anak-anak kita berenang, berkuda, dan memanah. Sabda Rasulullah Saw, “Kamu harus belajar memanah karena memanah itu termasuk sebaik-baik permainanmu.” (Riwayat Bazzar dan Thabarani)

Hikmah Memanah
Memanah melatih emosi dalam menempatkan target pada satu sasaran. Jika emosi terganggu, target mudah melenceng. Memanah melatih pengendalian emosi dan ketenangan diri. Seseorang yang kurang tenang, pemarah, kurang sabar, emosi labil, akan kesulitan memperoleh kesuksesan dalam hidup dan kehidupannya.

Memanah juga melatih keseimbangan tubuh, membangun fokus, konsentrasi, tanggung jawab, disiplin, dan keyakinan diri. Orang yang memiliki banyak karakter pribadi seperti ini InsyaAllah akan mudah melewati segala rintangan dalam hidupnya.

☆☆☆☆☆☆☆☆☆
SD Luqman Al Hakim Surabaya
Info Pendaftaran Siswa Baru
Tahun Ajaran 2019 - 2020
Whatsapp Center 081212120005
Telp. Office : 031 - 5928587
☆☆☆☆☆☆☆☆☆

"Sekolah Tauhid, Sekolah Para Juara, Sekolah Para Penghafal Al-Quran"
⬇ ⬇ ⬇ ⬇
📲 Follow IG: @luqmanalhakimsurabaya
❤ Facebook : luqmanalhakimsurabaya
💌 E-mail : sdluqmanalhakimsby.gmail.com
🌐 Website : www.integral.sch.id
🎬 Youtube : Luqman Al Hakim Surabaya
📌 Location : Surabaya, East Java, Indonesia, South East Asia
⬇ ⬇ ⬇ ⬇
#sekolahtauhid
#sekolahparajuara
#sekolahpenghafalquran
#sekolahislam
#sekolahsurabaya
#sekolahintegral
#luqmanalhakim

SD Islam Terbaik | SD Luqman Al Hakim Surabaya | SD Islam di Surabaya | Sekolah Favorit di Surabaya | SD Favorit di Surabaya : http://integral.sch.id
Versi Online : http://integral.sch.id/?pilih=news&aksi=lihat&id=524