Warning: session_start(): open(/home/cakrudin/tmp/sess_6laepfkveapu1b46ll601atks4, O_RDWR) failed: Disk quota exceeded (122) in /home/cakrudin/integral.sch.id/ikutan/session.php on line 3

Warning: session_start(): Cannot send session cache limiter - headers already sent (output started at /home/cakrudin/integral.sch.id/ikutan/session.php:3) in /home/cakrudin/integral.sch.id/ikutan/session.php on line 3
Siluqim Raih Kembali Juara Umum Hidayatullah Islamic Competition Tingkat Nasional 2019

Siluqim Raih Kembali Juara Umum Hidayatullah Islamic Competition Tingkat Nasional 2019

Posted on: 1 October 2019

 

SURABAYA (www.integral.sch.id) - Satu lagi prestasi tingkat nasional berhasil diukir santri SD Luqman Al Hakim Surabaya (Siluqim). Dalam kompetisi Hidayatullah Islamic Competition (HIC) tingkat nasional tahun 2019, SD yang berdiri tahun 1996 ini berhasil mempertahankan gelar sebagai juara umum. Dengan raihan 7 medali emas, 10 medali perak, dan 8 medali perunggu.

 

Baca juga : Una Raih Juara 1 Tingkat Nasional Dalam MCR LRP 2019 di Kampus Unesa Surabaya

 

Berikut ini daftar siswa-siswi Siluqim peraih medali HIC Nasional tahun 2019:

 

Medali Emas:

  1. Azriel Affan Athaillah, kelas 4 (Matematika)
  2. brahim Wira Rakha Navendra Timur, kelas 5 (Matematika)
  3. Syauqi Faza, kelas 6 (Matematika)
  4. Vania Nurmala Syahda, kelas 6 (Matematika)
  5. Kurnia Amatullah Husna Rahmanto, kelas 6 (Matematika)
  6. Rafie Avicena Sanjaya, kelas 4 (IPA)
  7. Muhammad Fawwaz Arib, kelas 5 (IPA)

 

Medali Perak

  1. Auryn Haur Dega, kelas 4 (Matematika)
  2. Idrus Azzam, kelas 4 (Matematika)
  3. Abdullah Nabil Azzam Yusuf, kelas 5 (Matematika)
  4. Rahmania Shabri Azmi Nawawi, kelas 5 (Matematika)
  5. Aisyah Nadia Sukarno Putri, kelas 5 (Matematika)
  6. Farrel Athala Satriadaiva, kelas 6 (Matematika)
  7. Abdullah Faiz Rahmanto, kelas 4, (IPA)
  8. Daffa Muhammad Allaamsyah, kelas 5, (IPA)
  9. Diandra Althafunnisa, kelas 6 (IPA)
  10. Zahroh Adz Dzakiyah , kelas 4 (MHQ)

 

Medali Perunggu

  1. Zahroh Adz Dzakiyah, kelas 4 (Bahasa Arab)
  2. Nizar Nadhmi Timur, kelas 5 (MHQ)
  3. Chalista Assyifa Azinar, kelas 5 (MHQ)
  4. Aisyah Mumtaz, kelas 5 (MHQ)
  5. Amanda Pramidita Danastri, kelas 4 (IPA)
  6. Abid Damar Amirudin, kelas 4 (IPA)
  7. Khawarizmi Baheramsyah, kelas 5 (IPA)
  8. Rafif Imam Fukuda, kelas 6 (IPA)

 

HIC edisi ke-3 ini merupakan perlombaan yang diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Depdikdasmen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hidayatullah. Ajang kompetisi tahunan ini berisi 4 bidang lomba yaitu; Musabaqoh Hifdzil Quran (MHQ), Matematika, IPA, dan Bahasa Inggris.

 

Baca juga : Tim Olimpiade SD dan SMP Luqman Al Hakim Surabaya Raih 2 Piala Bergilir Gubernur Jatim Sekaligus

 

HIC 2019 secara resmi ditutup oleh Ust. Tasrif Amin, Ketua Bidang Tarbiyah DPP Hidayatullah. Pengumuman pemenang, penganugerahan medali, dan pemberian piala tetap juara umum HIC berbarengan dengan penutupan Jambore Nasional 2 Pandu Hidayatullah, Ahad (29/09/2019) di Bumi Perkemahan Cuban Rondo, Malang.

 

Dalam sambutannya, Tasfrif Amin menjelaskan bahwa perlombaan ini merupakan ajang menyambung tali silaturahmi seluruh siswa dan pengajar yang bernaung di bawah sekolah Hidayatullah seluruh Indonesia.

 

"Hidayatullah Islamic Competition merupakan wadah bagi santri Hidayatullah Indonesia untuk saling berfastabiqul khoirat, berlomba-lomba dalam kebaikan. Dan juga sebagai ajang silaturrahmi seluruh aktifis dan kader pendidikan Hidayatullah dari Sabang sampai Merauke", jelasnya.

 

Baca juga : Congratulations! Tim Olimpiade Siluqim Surabaya Meraih 4 Medali dalam Math Competition PHI 2019

 

Sementara itu untuk jenjang SMP, juara umum diraih oleh SMP Luqman Al Hakim Surabaya. Dan juara umum jenjang SMA diraih oleh SMA Ar Rohmah Putri Malang. Selamat kepada para pemenang. Pada hakikatnya semua peserta adalah pemenang. Pemenang dalam ikhtiyar menegakkan syiar Islam ke seluruh penjuru Indonesia.

 

☆☆☆☆☆☆☆☆☆
SD Luqman Al Hakim Surabaya
Info Pendaftaran Siswa Baru
Tahun Ajaran 2020 - 2021
Whatsapp Center 081212120005
Telp. Office : 031 - 5928587


☆☆☆☆☆☆☆☆☆

"Sekolah Tauhid, Sekolah Para Juara, Sekolah Para Penghafal Al-Quran"



⬇ ⬇ ⬇ ⬇
📲 Follow IG: @luqmanalhakimsurabaya
❤ Facebook : luqmanalhakimsurabaya
💌 E-mail : sdluqmanalhakimsby.gmail.com
🌐 Website : www.integral.sch.id
🎬 Youtube : Luqman Al Hakim Surabaya
📌 Location : Surabaya, East Java, Indonesia, South East Asia

⬇ ⬇ ⬇ ⬇
#sekolahtauhid
#sekolahparajuara
#sekolahpenghafalquran
#sekolahislam
#sekolahsurabaya
#sekolahintegral
#luqmanalhakim

 

Versi cetak


Berita Terkait


Visitors :6009878 Visitor
Hits :8265563 hits
Month :6432 Users
Today : 958 Users
Online : 20 Users






Sekolah Tahfidz





Hubungi Kami

Jl.Kejawan Putih Tambak VI/1 Surabaya, Telp. 031-5928587

Testimonials

  • Soraya Pambudi

    anggada121212@gmail.com

    Surabaya Timur Pakuwon

    Pada 23-Aug-2019


    Assalamualaikum warahamatullahi wabarakatuh. Mohon informasi pendaftaran sekolah untuk tahun ajaran 2020/2021. Mohon maaf apakah sekolah ini mempunyai program kelas internasional? Maksudnya apakah menerima siswa berwarganegaraan Asing?